Senin, 29 Oktober 2018

Negeri Diatas Awan

Hasil gambar untuk puncak 4g


pengen lihat bagaiaman indahny apemandangan awan dari atas tapi fisik masih belumkuat buat hikig yang ekstrim? Yogyakarta pumya solusinya, yaitu Puncak 4G. pUNCAK 4Gadalah singkatan dari Puncak Gunung Gentong Gedangsari Gunungkidul. Letaknya yang berada di atas bukit, menjadikan kawasan Gedangsari menjadi spot asik untuk menikmati sunset ataupun sunrise. Awalnya Puncak 4G ini berupa alas/perbukitan yang tak terawat. Kemudian dilakukan babat alas yang dipelopori oleh karang taruna setempat.
Lokasi Puncak 4G ini terdiri dari beberapa wisata perbukitan seperti gunung tunggak, gunung gentong, gunung omben gagak, gunung tumpang, watu belah dan lain sebagainya. Konon tempat ini adalah petliasan dari Prabu Brawijaya V. Tidak hanya bebatuan dan perbukitkan, Anda juga dapat menikmati berbagai panorama andalan seperti sunrise, wisata kabut atau negeri di atas awan, panorama landscape fotografi, sunset, dan camping ground.
Wisata ini juga dilengkapi dengan fasilitas pendukung lainya seperti spot foto tol buntung, omben gagak, gasebo, dan gardu pandang. Disini yang paling banyak peminatnya, yaitu berfoto diatas papan yang dibuat seolah-olah seperti jalan. Anda bisa berfoto seolah-olah anda jalan, ataukah anda sekedar duduk ditepi jalan atau di ujung jalan.
Pengunjung Puncak 4G pun sampai saat ini belum dikenakan biaya masuk. Hanya kotak sukarela yang diletakkan pengelola di sekitar lokasi. Selain itu juga biaya parkir sangat terjangkau Rp 2.000 bagi roda dua dan Rp 5.000 untuk roda empat. Akses jalan menuju Gunung Gentong cukup mudah. Dari Jalan Jogja-Wonosari Anda tinggal menuju ke arah Nglipar atau Kecamatan Gendangsari sekitar 3 KM akan ada jalan cor. Masuk ke jalan cor tersebut Anda bisa menemukan tempat parkir dan naik ke Puncak 4G dengan berjalan kaki hanya 10 menit.
Hasil gambar untuk negeri diatas awan di gunung api purba
Cr: google
Hasil gambar untuk puncak 4g
Cr: google
Hasil gambar untuk puncak 4g
Cr: google


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

© Dolan Jogja | Blogger Template by Enny Law